> KADES DEPOK, BAGAIKAN RAJA | Prigibeach Trenggalek

KADES DEPOK, BAGAIKAN RAJA

Trenggalek - Memo

Kinerja Kepala Desa Depok Kecamatan Panggul Disoal Warga, pasalnya banyak bantuan pemerintah yang seharusnya diperuntukan untuk kepentingan masyarakat banyak malah dimanfaatkan untuk kepetingan pribadi.
Beberapa bantuan dilakukan pemerintah kabupaten Trenggalek semenjak tahun 2006 sampai tahun 2008 berupa bantuan peningkatan pasar desa ternyata dilakukan oleh Kades setempat untuk merehabilitasi toko miliknya dan garasi mobil.Juga ditemukan sebanyak 15 drum Aspal Stimulan bantuan Pemkab tahun Anggaran 2008 yang disimpan di lokasi pasar yang berada didepan rumah kediamannya.
Kades Depok, Slamet ketika dikonfirmasi terkait permasalahan ini mengelak, jika dirinya telah menyalah gunakan bantuan pemerintah ketika dimintai penjelasannya, “ semua bantuan sudah saya laksanakan sesuai prosedur mas, “ terang Kades bertubuh tambum yang sudah dua kali menjabat.
Hasil investigasi dilapangan, beberapa masyrakat mengatakan kalau Kades Slamet dalam pemerintahannya terkesan kurang transparan dan otoriter, sebenarnya kami (masyarakat ) hanya ingin adanya tranparansi dari pihak pemerintah desa terkait sberapa banyak bantuan yang telah diberikan oleh pemerintah kabupaten selama ini dan diperuntukan untuka apa, lontar seorang warga.
Gonjang-ganjing terkait pelaksanaan pemerintahan desa Depok disikapi serius dan dikecam oleh LSM Selaras Trenggalek, “ kami akan menampung setiap laporan dari masyarakat dan akan melaporkan permaslahan ini kepada Bupati, Jelas Puryono Ketua LSM SELARAS Trenggalek.
Ditempat terpisah Kepala Tata Pemerintahan Trenggalek, Edy Suprianto ketika diminta keterangannya menyampaikan, “ secara admintrasi yang bertanggung jawab dengan pemerintahan desa adalah bupati, sehingga bila ada permaslahan yang terkait dengan pemerintah desa keputusannya nanti di Bupati,” terangnya.
Sementara itu Kabag. Pembangunan Kab.Trenggalek, Sumadi ketika dimintai komertarnya tenteng masih disimpannya aspal stimulan bantuan tahun 2008, dalam waktu dekat pihaknya akan segera melakukan klarifikasi ke desa Depok. (Tet/Haz)

9 Komentar:

Zhiegit3wbw mengatakan...

pak jangan tertipu sama orang yang baru anda kenal,dimana orang yang memberitahukan bahwa kades depok itu tidak menjalankan tugasnya dengan benar.seseorang yang memberitahu anda itu sebetulny seorang yang syirik sama bapak slamet,dimana seseorang itu berusaha untuk mencemarkan dan menfitnah hanya berasal dari sakit benci aja.dia oleh bapak slamet tidak diterima sebagai sopir makany dia berusaha menyebarkan fakta yang belum tentu ada buktinya.masak orang SEPINTAR bapak di bohongi oleh orang yang BODOH.???????!!!!!!.atas nama masyarakat DEPOK.

Zhiegit3wbw mengatakan...

jangan mencemarkan nama baik seseorang......kami bisa menuntut anda..... .SERAHKAN bukti KE kami(MASYARAKAT DEPOK)....janganlah percaya sama orang yang baru anda kenal..... Kalau anda tidak percaya bahwa sebenarnya bapak SLAMET itu menjalankan perintah dari negara,anda bisa langsung ke dusun DEPOK.Warga Dusun Depok tidak terima dengan adanya fitnahan dari orang yang memberitahu bapak,dengan ditunjukkannya mereka mau menDEMO seseorang yang memberi penjelasan palsu ke pada anda.malahan bapak SLAMET melarang warga dusun DEPOK untuk melaksanakan DEMO......terima kasih

www.afryantony.com mengatakan...

Pak Kades Depok jangan pernah takut oleh omongan orang-orang yang belum tahu kebenarannya.........
pepatah mengatakan anjing menggonggong kafilah berlalu.......
pak kades aku salut dengn Bapk karna setelah Bapak menjadi Kades perkembangan desa depok kian maju.
thank Bapak kades tercinta
LANJUTKAN...........

By Ryan lore lapangan depok

www.afryantony.com mengatakan...

Marhaban Ya Ramadhan untuk Desa Depok
semoga dengan datangnya Bulan puasa ini masyarakat desa depok bisa di bukakan pintu Qolbunya oleh Allah agar menjadi manusia yang berguna......
akupun menyadari dari segi pendidikan yang sangat minim di depok sehingga masyarakat masih kurang memahami arti hidup.......


SALAm DAMAI Dari Ryan alias Yanto lor Lapangan .......

Lina CahNdeso mengatakan...

Terimakasih atas semua tulisan dari Saudara-saudara dalam topik ini. Redaksi membuka pintu selebar-lebarnya untuk semua komentar, justru dengan tulisan Anda, maka masyarakat/pembaca bisa mengerti : kebenaran itu milik siapa.
Sekali lagi, Redaksi menjunjung tinggi saran, pendapat dan kritik Anda. Oleh sebab itu, kami tidak memoderasi/mengedit tulisan ada dalam kolom komentar. Komentar Anda pasti kami tayangkan sesuai tulisan Anda.

www.afryantony.com mengatakan...

Walaupun Pak Kades Pernah bersalah tapi masih banyak perbuatan baik
nich khusus pengritik : jangan melihat dari kesalahan saja tapi lihatlah dari kebaikannya juga
Akupun menyadari yang namanya manusia itu pasti ada khilafnya juga.....
banyak masyarakat Desa Depok yang bangga memiliki Kades seperti Pak Slamet ini karna setelah Beliau Menjadi Kades banyak perubahan dalam bergai sektor sepereti pembangunan...........
Tapi ini ada usul juga Pak
nich masalah Jalan Raya Depok Tangkil yang belum di ASPAL
mungkin denang diaspalnya jalan Raya Depok Tangkil ini bisa membantu perekonomian Masyarakat Desa Depok dan sekitarnya..........

Saran dariku ini aja
cepetan di ASpal ya Pak..........

Hamzah Abdillah mengatakan...

#www.afryantony.com : Mas...usul anda tentang pembangunan infrastruktur di Depok, sangat positif, dan akan kami teruskan pada yang berwenang.

www.afryantony.com mengatakan...

aku sangat bersyukur jika jalan raya depok tangkil di aspal karna bisa mempermudah masyarakat untuk memperbaiki ekonominya masing-masing..........


LEBIH CEPAT LEBIH BAIK

Hamzah Abdillah mengatakan...

Kami telah sampaikan aspirasi Anda pada BAPPEKAB dan Dinas PUK-Binamarga. Sebaiknya, Kades Anda langsung mengajukan usulan pada Pemkab melalui pihak kecamatan.

Posting Komentar

Bila Anda suka dengan entry blog ini, sudilah menuliskan komentar di sini.
Terimakasih.