> TELECENTER HIBRID UNTUK TRENGGALEK | Prigibeach Trenggalek

TELECENTER HIBRID UNTUK TRENGGALEK



Trenggalek, Memo

Dalam rangka meningkatkan kemampuan masyarakat di bidang teknologi informasi, BAPPENAS (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional) dengan bantuan dana hibah dari Badan PBB, UNDP (United Nations Development Programme) mencanangkan “ Program Partnership for e-Prosperity for the Poor / Pe-PP (Kemitraan Dalam Strategi Pengurangan Kemiskinan melalui Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi / ICT) di Jawa Timur dan disebut Telecenter.
Telecenter merupakan tempat mengakses informasi, berkomunikasi serta mendapatkan layanan sosial dan ekonomi dengan menggunakan sarana teknologi informasi dan komunikasi, berupa komputer dan sambungan internet. Telecenter ini mempunyai tujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat miskin (petani dan nelayan) terutama dalam hal pengelolaan usaha dan pemasaran hasil usaha di bidang pertanian, meningkatkan pendapatan serta kesejahteraan masyarakat miskin melalui penyuluhan dengan pemanfaatan ICT, meningkatkan produksi bidang pertanian dengan adanya pemasaran yang lebih terbuka dan luas melalui informasi pemasaran yang ada di internet, dan meningkatkan kualitas SDM di tingkat desa melalui pelatihan-pelatihan terutama di bidang teknologi informasi dan bahasa Inggris untuk mempersiapkan diri memasuki pasar kerja.
Pada hari senin 3 Agustus 2009, Wakil Bupati Trenggalek Mahsun Ismail S.Ag MM secara resmi membuka Telecenter Hibrid Kabupaten Trenggalek yang berlokasi di Jl. Kanjeng Jimat 189 (gedung eks-BLK) Desa Rejowinangun. Telecenter ini difasilitasi dengan 8 unit PC (Personal Computer), sebuah printer, sebuah Acces Point, LCD Projector, AC dan perlengkapan pendukung lainnya. Pada Telecenter ini juga akan dilaksanakan pelatihan Manajerial Telecenter yang diikuti oleh 16 peserta dari Kabupaten Sumenep, Kabupaten Banyuwangi, Kota Kediri dan Kabupaten Trenggalek.
Pada sambutannya Wabup berharap agar Telecenter memiliki peran yang strategis, yaitu berperan untuk memperkecil “Digital Divide” (Kesenjangan Teknologi Digital). “Dengan memanfaatkan arus informasi yang didapat melalui media internet’ Telecenter diharapkan dapat berperan untuk mendorong kemajuan masyarakat Kabupaten Trenggalek” tutup beliau pada akhir sambutannya.(Haz)

0 Komentar:

Posting Komentar

Bila Anda suka dengan entry blog ini, sudilah menuliskan komentar di sini.
Terimakasih.