> Hindari Penculikan, Ajari Anak Konsep Pertahanan Diri | Prigibeach Trenggalek

Hindari Penculikan, Ajari Anak Konsep Pertahanan Diri

JAKARTA -- Penculikan terhadap bayi dan anak-anak memiliki motif yang beragam. Bagi orangtua yang terpenting adalah meningkatkan kewaspadaan.

Menurut Ketua Komnas Perlindungan Anak, Seto Mulyadi, orangtua sebaiknya jangan sampai meninggalkan anak sendirian di tempat sepi. Demikian disampaikan pria yang akrab disapa Kak Seto itu kepada Republika, Senin (21/10).

Upaya lain, lanjut Seto, anak harus dididik untuk berani melawan orang asing dalam konsep pertahanan diri. Dia mencontohkan, anak harus berani berteriak jika ada orang asing yang berbuat mencurigakan terhadap dirinya

Beberapa motif yang perlu diketahui seringkali melatari penculikan, antara lain melibatkan salah satu orangtua seperti perebutan hak asuh. Hal tersebut dilatarbelakangi oleh perceraian antara kedua orang tua.

Selain itu, tambah Seto, motif lain dari kasus penculikan bayi dan anak adalah untuk kepentingan perdagangan manusia (traficking). Dia menjelaskan, bayi/anak-anak yang diperdagangkan biasanya untuk pasangan yang tidak memiliki anak, maupun untuk dipekerjakan sebagai pembantu rumah tangga (PRT) dan di jalanan. ''Tak hanya itu, adapula alasan penculikan anak untuk dijual organ tubuhnya,'' kata

Namun, Seto menandaskan, apapun motifnya, kasus penculikan terhadap bayi dan anak-anak harus dihentikan. Dia mengungkapkan, ada sejumlah upaya yang bisa dilakukan untuk melakukan hal tersebut.

0 Komentar:

Posting Komentar

Bila Anda suka dengan entry blog ini, sudilah menuliskan komentar di sini.
Terimakasih.